FLH BERBAH GELAR PERINGATAN HARI LINGKUNGAN HIDUP SEDUNIA 2022

0
Bagikan

Peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia ditetapkan tanggal 5 juni setiap tahunnya. Namun karena berbagai pertimbangan oleh Forum Lingkungan Hidup (FLH) Berbah bekerja sama dengan, kepala Jawatan kemakmuran kapanewon Berbah, Kepala Jawatan keamanan kapanewon Berbah, Peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia tahun 2022 dilaksanakan pada hari Selasa 21 Juni 2022 di lokasi Telaga Lembah Bumi Wangi dusun Karang Wetan, kalurahan Tegaltirto, Berbah, Sleman, DIY.
Kegiatan di hadiri Kepala DLH Sleman, Kepala satpol PP Sleman, panewu Berbah berserta staf, kapolsek, danramil, kepala UPT pertanian berbah depok, kepala UPT kesehatan, kepala KUA, pimpinan bank BPD unit Berbah, owner omah Dahar Mbah Wanto, empat lurah beserta pamong, JPSM sehati Sleman, linmas, relawan, Muslimat, Aisyah dan penggiat lingkungan.

Sebelum acara dimulai dilakukan kegiatan pungut sampah anorganik berupa plastik, botol, kertas dll di sekitaran lokasi Telaga dilakukan oleh FLH dan relawan.

Kegiatan diawali dengan melakukan donasi eco enzym dituangkan di perairan Telaga oleh tamu undangan dan peserta. Juga dilakukan tebar ikan dan pelepasan burung perkutut dilakukan oleh tamu kehormatan. Kesemuanya itu bertujuan untuk melestarikan keseimbangan ekosistem alam dan menjaga perairan Telaga Lembah Bumi Wangi.

Dalam sambutannya panewu Berbah Rohmiyanto, AP memohonkan pamit bahwa ibu Bupati tidak bisa hadir karena ada kegiatan lain. Juga panewu mengucapkan selamat datang di Telaga Lembah Bumi Wangi yang lokasinya juga terdapat jembatan gantung Kalijogo yang menjadi salah satu ikon kalurahan Tegaltirto, Berbah, meski jembatan belum diresmikan namun sudah dimanfaat warga sekitar untuk rekreasi dan aktifitas ekonomi.
harapannya Semoga keberadaan jembatan gantung kalijogo bisa melengkapi daya tarik wisata Telaga Lembah Bumi Wangi dan menumbuhkan kegiatan perekonomian warga sekitar.
“Namun yang harus diperhatikan adalah kebersihan lingkungan dan pengelolaan sampah yang bertanggung jawab” Tambah panewu Berbah.

Baca Juga  PENGUKUHAN PENGURUS KELOMPOK TERNAK SAPI SIDO RUKUN
FLH BERBAH GELAR PERINGATAN HARI LINGKUNGAN HIDUP SEDUNIA 2022

Kepala DLH kabupaten Sleman Dra, Epiphana Kristiyani, MM mengucapkan selamat dan Terima kasih kepada FLH Berbah yang telah menyelenggaran kegiatan peringatan hari lingkungan hidup sedunia semoga menjadi awal yang baik untuk menjaga bumi, terutama dalam mengelola sampah.
Sesuai denga surat Edaran bupati Sleman nomor 30 tahun 2022 terkait dengan pemilahan sampah dari rumah.
“Warga masyarakat diharapkan bisa melakukan kegiatan pengelolaan sampah dengan baik dan benar” Kata bu kadis LH Sleman.

Sedangkan ibu Dra. Savitri Nurmala Dewi, MT yang biasa disapa bu Evi kepala satpol-pp kabupaten Sleman menerangkan bahwa sartpol pp adalah mempunyai tugas dan kewenangan untuk menegakkan perda dan perundangan yang lain terkait dengan peraturan tentang pengelolaan sampah.
Ketika melakukan kegiatan patroli rutin akan diarahkan pada lokasi yang ada pengaduan dari warga tentang aduan pelanggaran perundangan. Juga satpol PP akan melibatkan pengamanan dan penegakkan perundangan dengan melibatkan masyarakat melalui kegiatan Jagawarga.
“Satpol pp bersedia menanggapi pelaporan dan melakukan penindakan setiap saat dua puluh empat jam maka masyarakat jangan sungkan untuk melapor bila ada tindakan yang melanggar perundangan” tambah bu Evi.

Acara dilanjutkan dengan sarasehan di pimpin oleh ketua FLH berbah Kusnadi.
Sarasehan yang mengambil tema penangan sampah dan penegakan perundangan tentang pengelolan sampah. Acara sarasehan berjalan hangat dengan partisipasi peserta penjelasan narasumber dari DLH Sleman dan satpol PP Kabupaten Sleman.
Kegiatan sarasehan lebih hangat dengan suguhan makan tradisional tales godog kacang godog yang di gelar dalam tambir dan makan nasi bakar dengan bungkus daun pisang sebagai salah satu upaya mengurangi sampah plastik.

Kusnadi Berbah

Facebook Comments Box

About Author


Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *